KEGIATAN FOGGING PEMBERATASAN SARANG NYAMUK

08 April 2022 / 14:43:15 | posted by humas_dinkes | category: Berita

Fogging adalah tindakan pengasapan dengan bahan pestisida yang bertujuan untuk membunuh nyamuk secara luas. Tetapi fogging hanya efektif dalam membunuh nyamuk dewasa tidak untuk larva, telur, ataupun jentik nyamuk. Dinas Kesehatan Kota Prabumulih Melakukan Kegiatan fogging di Kelurahan Karang Raja dan Kelurahan Tanjung Rambang.

Fogging sebagai permulaan kegiatan pencegahan dapat sangat membantu menurunkan kepadatan nyamuk Aedes aegypti sebagi nyamuk yang bisa menularkan penyakit DBD. Dalam rangka pencegahan penyebaran penyakit DBD tidak cukup dengan melakukan fogging saja tapi harus diikuti oleh kegiatan pencegahan yang lain seperti pemberantasan sarang nyamuk (PSN) dan yang paling utama masyarakat harus melaksanakan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS).





Top